(Buku Ajar) Sosiologi Komunikasi

Posted by Nur Inayah

Maret 19, 2021

Judul : (Buku Ajar) Sosiologi Komunikasi

Penulis : Hedi Pudjo Santoso, Sri Budi Lestari dan Nurul Hasfi

ISBN : –

Jumlah Halaman : 77

Cetakan : I

Tahun Terbit : 2019

Penerbit : Undip Press

 

Buku ini merupakan panduan pembelajaran untuk maa kuliah Sosiologi Komunikasi di tingkat program sarjana (s1) tentang Sosiologi Komunikasi. Ditulis oleh pengampu mata kuliah Sosiologi Komunikasi.

Buku ini terbagi menjadi 10 (sepuluh) pokok bahasan, dimana struktur setiap pokok bahasan terdiri atas di pembagian pembuka : deskripsi singkat, relevansi, kompetensi (standar kompetensi dan kompetensi dasar), kemudian di bagian kedua yakni penyajian, terdiri atas uraian dan latihan. Terakhir di bagian penutup, terdiri atas rangkuman, umpan balik, tindak lanjut dan kunci jawaban.

10 pokok bahasan yang ada di buku ini membahas tentang konsep dasar komunikasi dan komunikasi massa, media (sosial) dan khalayak, fenomena cyberbullying di media sosial, perkembangan media sosial dan rentannya praktik cyberbullying, bullying di media sosial, bentuk, pemicu dan alasan cyberbullying, pencegahan perilaku cyberbullying, pendekatan dramaturgi erving goffman, aspek-aspke utama dalam pendekatan dramaturgi, dan terakhir adalah pokok bahasan mengenai studi internet dari perspektif marxian.

@MIKOM UNDIP NEWS

MERANGKAI ASA UNTUK MEDIA MASSA

MERANGKAI ASA UNTUK MEDIA MASSA

Judul : Merangkai Asa Untuk Media Massa Editor : Lintang Ratri, dkk ISBN : 978-623-95233-4-3 Jumlah Halaman : 332...

0 Komentar